BACALAH AL QURAN WALAU 1 HALAMAN

KEUTAMAAN MEMBACA AL QUR’AN DENGAN MUSHAF

Rasulullah shallallahu alaihi wasallam berkata :

“Barang siapa yang mencintai ALLAH dan rosulNya, maka bacalah al Quran dengan mushaf.”

dihasankan oleh Albaniy dalam kitab as Ashohihah 2342.

Berkata Ibnu Masud radiyallohuanhu :

(Teruslah kalian melihat mushaf ketika membacanya).

diriwayatkan oleh ibnu abi syaibah dalam al mushonnaf 2/499

Berkata an Nawawi :

Membaca al Quran dengan melihat mushaf itu lebih utama daripada membaca dengan hafalannya. Karena melihat kepada mushaf itu merupakan sebuah ibadah yang dituntut dari hamba. Sehingga akan terkumpul dua hal sekaligus yaitu membaca dan melihat.

Attibyan fii Adabihamalatilquran 55

Sumber :
https://t.me/KajianIslamTemanggung